Mesut Ozil Gagal, Raffi Ahmad Siap Datangkan Bintang Dunia untuk Rans Cilegon FC di Liga 1

    WARTABANJAR.COM – Klub sepakbola milik Raffi Ahmad, Rans Cilegon FC sedang bersiap di Liga 1.

    Jika sebelumnya Raffi Ahmad dirumorkan bakal mendatangkan Mesut Ozil, kini Raffi Ahmad bakal mendatangkan bintang dunia.

    Pengakuan Raffi Ahmad ini dikatakan melalui Instagram Stories akun Instagram pribadinya.

    Kala itu ia berbincang dengan Rudy Salim yang juga menjabat sebagai chairman Rans Cilegon FC.

    “Pemain luar negerinya sudah oke, nih. Bintang dunia sudah mau datang,” ucap Raffi Ahmad.

    “Gila cuma Rudy Salim doang yang bisa nge-dealin loh. Ini bintang dunianya kita posting besok atau lusa ya, tungguin,” lanjutnya.

    Hingga berita ini diturunkan, belum ada bintang dunia yang merapat ke Rans Cilegon FC.

    Malah klub Raffi Ahmad kebingungan karena ditinggal pemain. Sang kapten Hamka Hamzah dan sang pelatih, Rahmad Darmawan.

    “Yang lagi gua pikiran saat ini adalah sepak bola. Rans masuk ke Liga 1. Pemain nih gua lagi bingung,” ucap Raffi dikutip dari kanal YouTube Rans Entertainment yang tayang pada 5 Maret 2022.

    “Mau mendatangkan pemain siapa dan gua ingin ganti jersey, ganti logo, ganti sesuatu hal. Gua mau mengundang bintang dunia untuk ke Indonesia menambah gairah persepak bolaan Indonesia,” bebernya.(aqu)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Jadwal Liga Italia 25 Hingga 28 Januari: Klub Jay Idzes yang Berjuang Keluar dari Zona Degradasi, Akan Menjamu Verona

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI