Seperti yang sudah disebutkan di atas, bahwa AKP Noviandi Arya merupakan putra dari Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Zainal A Paiwang.
Novandi diketahui merupakan anggota polisi yang menjabat sebagai Kepala Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Polres Berau Polda Kaltim.
Hal tersebut diketahui berdasarkan unggahan di Instagram resmi Pemprov Kalimantan Utara.
“Jajaran Pemprov Kalimantan Utara mengucapkan duka cita atas berpulangnya AKP Novandi Arya Kharizma, S.I.K., M.Si, Putra Gubernur Kalimantan Utara, Drs. H. Zainal A Paliwang, S.H.,M.Hum di Jakarta,” tulis keterangan unggahan.
Menurut informasi, keberadaan Novandi di Jakarta sendiri ialah dalam rangka mengikuti pendidikan kepolisian.
Hingga saat ini, pihak kepolisian disebut masih menyelidiki penyebab kebakaran pada mobil yang ditumpangi AKP Noviandi.
“Tentang bagaimana sehingga terjadinya kebakaran, ini masih dalam penyelidikan. tapi kami cek TKP tadi malam, cek TKP kedua kalinya, memang di depan separator itu ada jalan turunan dari jalan layang Senen dan mungkin dengan kecepatan yang cukup tinggi,” kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan, Selasa (8/2).
Penyelidikan juga dilakukan untuk memastikan apakah Noviandi yang mengemudikan mobil tersebut atau bukan. Salah satu penyelidikan yang dilakukan pihaknya juga dengan cara memeriksa kamera closed circuit television (CCTV).
Direktur Lalulintas Polda Metro Jaya Kombespol Sambodo Purnomo Yogo dalam keterangan di kantor Dirlantas Polda Metro Jaya, Pancoran Jakarta Seatan Selasa 8 Februari 2022 mengatakan identias korban tewas dalam peristiwa tersebut adalah anggota polisi yang bernama AKP Novandi Arya Kharizma.