WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Debit air di sekitar Desa Belimbing Lama, Kecamatan Sungai PInang, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, dilaporkan mengalami peningkatan.
Kondisi membuat kawasan tersebut terendam banjir.
Dari sejumlah video dan foto serta broadcast yang didapat wartabanjar.com, disebutkan bahwa air mengalami peningkatan hingga merendam rumah warga dan telah menenggelamkan jalan-jalan.
“Ini keadaaan di Belimbing Lama, banjir,” begitu narasi yang disampaikan seorang pria dalam video yang diunggah netizen dengan akun Mhmmdhanafi di laman Facebook Habar Banua 6 Plus, Selasa (11/1/2022).
Dengan kondisi debit air yang terus meningkat dan mengalir deras, pria ini mengingatkan kawasan hilir untuk berhati-hati.
“Jadi untuk nang di wilayah nang di hilir siap-siap kiriman banyu. Ini lebih dalam dari yang samalam,” ujarnya.
Wartabanjar.com juga menerima broadscat melalui radio amatir dan WA grup tentang kondisi banjir di Belimbing, Kabuaten Banjar.
Disebutkan bahwa banjir tidaki hanya di Belimbing namun juga terjadi di kawasan Rantau Bakula, Kabupaten Banjar.
Dari broadcast lewat radio ini disebutkan bahwa ketinggian air di Beliming lebih parah dibanding bganjir tahun 2006 dan 2021.
“Dari banjir-banjir tahun 2006 lebih tinggi,” ujar Haji Macho, menginformasikan melalui radio. (bjg/dyn/edj)
Editor: Erna Djedi