WARTABANJAR.COM – Munculnya usaha tanpa izin jadi sorotan Pemerintah Kota Banjarbaru. Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono memimpin langsung rapat terkait perizinan usaha di Kota Banjarbaru, Selasa
21/12/2021.
Rapat Tim Perizinan Terpadu Kota Banjarbaru digelar di ruang utama Wali Kota Banjarbaru.
Dalam rapat ini di bahas mengenai perijinan tempat usaha kafe di kota Banjarbaru yang semakin banyak menjamur.
Diprediksi usaha kafe di Banjarbaru sudah mencapai ratusan. Namun tempat usaha tersebut tak seluruhnya mengajukan perizinan.
Usaha parkir rawat inap di bandara Syamsudin Noor juga jadi usaha yang menjamur. Juga tidak diketahui jelas perizinan usaha yang dijalankan pemilik bangunan di sekitar tol bandara
“Belum ada juga para tempat usaha
tersebut membuat ijin usaha. Apabila ini tidak tegas Pemerintah Kota Banjarbaru akan menjadi momok dan menjadi masalah yg ruwet nanti nya,” ucap Wakil Wali Kota Wartono.
“Boleh berusaha di Kota Banjarbaru tapi harus mentaati peraturan yg telah di tetapkan oleh Pemerintah Kota Banjarbaru dan usaha cafe ini sdh mencapai ratusan,” jelasnya.(aqu)
Editor Restu