Dengerin Suara Merdunya Siwon Super Junior di OST Drakor Work Later, Drink Now “Nobody But You” Sudah Rilis Hari ini

WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Menjelang penayangan drakor Work Later, Drink Now episode 9 nanti malam, Jumat (19/11/2021), satu OST-nya dirilis hari ini.

OST Work Later, Drink Now tersebut cukup dinantikan penggemar karena dinyanyikan oleh Siwon Super Junior.

Judulnya adalah Nobody But You.

Lagunya sudah diunggah Siwon di Instagramnya hari ini.

Poster drakor Work Later, Drink Now dibintangi Choi Siwon Super Junior, Han Sun Hwa, Lee Sun Bin dan Jung Eun Ji Apink. Foto: Facebook/티빙-TVING

Dia mengatakan sudah enam tahun berlalu sejak dia mengisi OST drakor terakhir kalinya di drakor She Was Pretty.

Kali ini, dia kembali dipercaya menyumbang suaranya untuk drakor terbarunya.

“Aku harap kalian senang dan bisa memiliki memori hangat dengan lagu ini,” katanya.

Banyak penggemarnya, khususnya ELF, berkomentar menyukai lagu ini.

Yang penasaran dengan lagunya, yuk sini simak bareng-bareng, cek langsung di IG-nya Siwon oppa berikut ini:

(brs)

Editor: Yayu Fathilal

Baca Juga :   DETIK-DETIK Mencekam Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali, Netizen: Allah Masih Memberi Kesempatan

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca