WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Warga Simpang Empat Jalan Gatot Subroto-Jalan Veteran, sekitar A Yani 1, Selasa (9/11/2021) pagi dibuat panik.
Pasalnya tanpa sebab tiba-tiba sebuah kendaraan roda dua terbakar hebat.
Untungnya kendaraan itu berada di tepi jalan, sehingga tidak menghalangi arus lalu lintas.
Meski demikian, tetap saja membuat warga setempat cemas. Terutama pemilik bangunan yang berada di sekitar situ.
Kendaraan roda dua itu terbakar hanya beberapa meter dari deretan ruko di kawasan itu.
Insiden ini menarik perhatian pengendara yang melintas sehingga terjadi perlambatan arus lalu lintas di perempatan Jalan Gatot Subroto-Jalan Veteran.
“Api baru berhenti berkobar setelah habis melumat seluruh bodi kendaraan,” ujar seorang rekanan kepada wartabanjar.com.
Belum diketahui jenis kendaraan yang terbakar tersebut. Namun diperkirakan bukan kendaraan matik, melainkan jenis motor bebek.
Meski api sudah padam, relawan dari Unit PMK FJ Veteran yang tiba di lokasi tetap bertahan untuk mengantisipasi kemungkinan ada percikan api lagi.
Belum diketahui penyebab api berkobar membakar kendaraan roda dua tersebut. Hingga saat ini rangka kendaraan itu masih di lokasi belum dievakuasi. (ehn)
Editor: Erna Djedi