Isi Percakapan Song Joong Ki dan FeLicya Angelista, Tak Hanya ‘Saranghaeyo’ Untuk Eks Song Hye Kyo

WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Pesinetron Felicya Angelista tiba-tiba viral saat mendapatkan lambaian tangan langsung dari aktor Korea Song Joong Ki, mantan suami aktris ternama Korea, Song Hye Kyo.

Video pertemuan Felicya Angelista mendadak viral usai mendapat sapaan langsung dari Song Joong Ki.

Terlihat dalam video singkat tersebut, Felicya menyilangkan jempol dan telunjuk sebagai tanda arti cinta ‘saranghaeyo’ pada Song Joong Ki.

“NGIDAM KU KE @hitocaesar MINTA

VIDEOCALL SAMA IDOLA KU KESAMPEAN AAAA

AAAMAKASIH TUHAN YESUS HUAAAAA

CUMA BISA NGANGAAAAAA DAN SPEECHLESS

HAHAHAH! MAKASIH BANYAK JUGA RAYMOND TEMEN

NYA HITO000 FOR MAKE THIS HAPPEN! (Yang pake

kemeja biru di awal tuh guys) NONTON FULLNYA DI

YOUTUBE KU SEKARANG!”, tulis Felicya Angelista di akun Instagram resminya

Diketahui keinginan Feli untuk bertemu dengan Song Joong Ki hanyalah sesumbar saja. Di saat kondisinya sedang hamil

Tapi Caesar Hito, sang suami justru membuat keinginan Felicya terwujud.

Istri Caesar Hito akhirnya bisa bertemu dengan Song Joong Ki lewat sambungan video call.

Lalu apa pembicaraan Felicya?

Felicya menjelaskan bahwa selama melakukan video call dengan Song Joong Ki, ia hanya bicara seadanya.

“Pas kita lagi video call aku cuman bisa senyum, terus ngomong seadanya aku bisa,” kata Felicia sebagaimana dikutip dari kanal YouTube FELITOgether Official, Senin (30/8/2021).

Feli juga berusaha berbicara menggunakan bahasa Korea, mengungkapkan perasaanya pada sang idola.

Ia mengungkapkan pada Song Joong Ki, bahwa ia adalah penggemar beratnya.

Baca Juga :   4 Perselingkuhan Artis Berujung Cerai, Ramalan Hard Gumay di 2026

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca