Pelatih Bali United Ungkap Kunci Kemenangan Perdana BRI Liga 1 Melawan Persik Kediri

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Bali United mengawali gelaran perdana BRI Liga 1 2021/2022 menghadapi Persik kediri dengan hasil manis di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

    Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu sukses meraih kemenangan 1-0 lewat gol Muhammad Rahmat dimenit 83.

    Menanggapi kemenangan perdana yang diraih oleh timnya, Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, menyebut kerja keras sebagai kunci kemenangan atas tim berjuluk Macan Putih.

    “Saya pikir kerja keras dari semua komponen tim. Saya pikir sudah menyerang dari babak pertama. Dibabak kedua, kita ada beberapa koreksi dan saya pikir dibabak kedua kita main lebih bagus lebih dominan,” papar pelatih yang akrab disapa Teco.

    Stefano Cugurra mengatakan meski komposisi pemain Bali United belum sepenuhnya komplet karena masih ada satu pemain asing yang belum bergabung tapi mampu meraih kemenangan.

    Gol kemenangan Bali United dicetak M Rahmat pada menit 83. Dia mengaku merasa bersyukur bisa mencetak gol dan membantu timnya meraih kemenangan.

    Pemain yang dijuluki The Flash itu juga merasa lega, akhirnya kompetisi BRI Liga 1 2021/2022 bisa bergulir.

    “Saya selaku pemain sangat bersyukur akhirnya liga berjalan seperti yang selama ini kita tunggu-tunggu. Soal gol itu tercipta karena kerja sama tim dan poin-poin yang penting,” ujar pemain berusia 34 tahun.

    “Yang penting adalah bahwa kita secara tim, target kita mendapatkan 3 poin akhirnya tercapai,” tandasnya. (edj)
    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Jadwal Semifinal India Open 2025, Jonatan Christie vs Viktor Axelsen

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI