Peringati Hari Asyura 10 Muharram 1443 Hijriyah/19 Agustus 2021, Kesultanan Banjar Memasak dan Berbagi Bubur Asyura ke Anak-anak Yatim Piatu

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Memperingati hari Asyura 10 Muharram 1443 Hijriyah yang bertepatan hari ini, Kamis (19/8/2021), Kesultanan Banjar membagikan bubur Asyura ke warga.

    Memasak bubur Asyura merupakan tradisi Islam di tengah masyarakat Banjar di Kalimantan Selatan yang dilakukan tiap tahun saban 10 Muharram.

    Tak seperti tahun-tahun sebelumnya dimana Kesultanan Banjar mengadakan acara memasaknya di puluhan titik, tahun ini hanya digelar di beberapa titik karena sedang pandemi COVID-19.

    Bubur Asyura yang dimasak di acara pembuatan bubur Asyura oleh Kesultanan Banjar untuk memperingati hari Asyura, Kamis (19/8/2021) di Martapura, Kabupaten Banjar. Foto: Facebook/Kesultanan Banjar.

    Hal itu juga untuk menghindari terjadinya kerumunan warga dan mengurangi aktivitas berlebihan masyarakat di luar rumah.

    Berdasarkan instruksi Sultan Banjar, Sultan Haji Khairul Saleh Al-Mu’tashim Billah, acara memasak dan membagikan bubur Asyura tahun ini hanya digelar di tempat yang bisa langsung dipantau pengurus dan relawan Kesultanan Banjar agar suasana lebih kondusif dan protokol kesehatan pandemi COVID-19 bisa tetap dijaga.

    Media sosial Kesultanan Banjar membagikan beberapa foto dan video kegiatan memasak dan membagikan bubur Asyura tersebut.

    Di postingan itu, tampak beberapa perempuan menyiapkan bahan-bahannya dan beberapa pria memasaknya menggunakan beberapa buah wajan besar.

    Ada juga foto kegiatan pembagian bubur Asyura ke beberapa anak kecil.

    Disebutkan pula kegiatan ini sekaligus untuk berdonasi ke anak-anak yatim piatu setempat.

    (brs)

    Editor: Yayu Fathilal

    Baca Juga :   Satlantas Banjarmasin Turun di Lokasi Proyek Pengerukan Sungai Veteran, Begini Kondisi Jalan Pagi Ini

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI