WARTABANJAR.COM, KOTABARU – Festival Budaya Sa-ijaan (FBS) 2021 yang berlangsung di Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan (Kalsel) digelar secara online dan offline atau hybrid selama 3 hari, 9 – 11 Juli.
Menariknya FBS yang mengusung tema “Magic From The Sea” ini akan disemarakkan dengan sejumlah acara, antara lain penampilan langsung musisi asal Amerika Serikat dan Ekuador.
Berdasarkan rundown acara yang TravelPlus Indonesia @adjitropis terima dari panitia pelaksananya Kharisma Event Nusantara (KEN), pada hari pertama, FBS 2021 dimulai dengan opening ceremony (pembukaan) yang akan dihadiri Gubernur Kalsel, Bupati Kotabaru, dan perwakilan dari pemerintah pusat di panggung Pantai Gedambaan, Kotabaru, pada Jumat (9/7) malam, selepas Isya.
Para tamu VVIP tersebut akan disambut dengan Tari Mayang Kencana (penepukan mayang).
Selanjutnya bersama-sama menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan do’a, dan ucapan selat datang dari Bupati Kotabaru, sambutan Gubernur Kalsel/Kadispar Kalsel serta sambutan dari pemerintah pusat sekaligus membuka dengan resmi FBS tahun ini.
Acara peresmian pembukaan FBS 2021 dilakukan dengan pemukulan bedug, dilanjutkan dengan pemberian cinderamata, dan penayangan video pariwisata unggulan Kabupaten Kotabaru.
Selepas itu Gelar Seni Internasional berupa live performance Sean Hayward, musisi dari Amerika Serikat dan Cristina Duque dari Ekuador.
Dilanjutkan dengan pemutaran video Gelar Tari Kolosal “Mamagut Kharisma Saijaan” dan penampilan artis lokal Tommy Kaganangan dan Adies Momo. Kemudian para tamu VVIP meninjau stand pameran.