Jelang Shalat Subuh Lapak Pedagang Pasar Malam Guntung Manggis Banjarbaru Dilalap Api


    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Menjelang shalat subuh warga Jalan Guntung Manggis, Kota Banjarbaru, dikejutkan dengan kebakaran yang terjadi di kawasan tersebut, Kamis (17/6/2021).

    Informasi yang dihimpun wartabanjar.com, kebakaran terjadi di Pasar Guntung Manggis menuju arah Danau Seran atau sekitar Kompleks Benawa.

    Disebutkan, kebakaran terjadi sekitar pukul 04.52 Wita.

    Adapun bangunan yang terbakar adalah pondokan yang merupakan lapak pedagang pasar malam.

    Api terlihat membubung membakar lapak yang terbuat dari kayu itu.

    Warga sempat kesulitan untuk memadamkan api karena kesulitan mendapatkan air.

    Beruntung, berkat kesigapan petugas Damkar, BKP dan relawan emergency, api bisa segera dipadamkan sebelum merembet ke seluruh lapak yang ada di pasar tersebut.

    Hingga berita ini diturunkan belum diperolehn konfirmasi terkait penyebab kebakaran dan jumlah kerugian. (edj)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Polda Kalsel Ungkap Tindak Pidana Pembuangan Ilegal Limbah Medis di Kabupaten Banjar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI