Keripik Terong Saga 9 hadir di Ajang UMKM 2021 di Novotel Banjarmasin Airport, Jalan A Yani Km 27 Banjarbaru, mulai 8 Juni hingga 31 Juli 2021. Ajang UMKM 2021 itu mempromosikan puluhan bahkan ratusan produk lokal.
Event itu dalam rangka Campaign Rediscover Indonesia – ACCOR, selama pelaksanaannya akan menerapkan protokol kesehatan. Ajang UMKM 2021 didukung penuh oleh Wartabanjar.com.
PR Novotel Banjarmasin Airport, Renny Hendrijeta Pattiwael mengatakan, pihaknya ingin mempromosikan gerakan nasional BanggaBuatanIndonesia#BanggaBerwisataDiIndonesia#DiIndonesiaAja.
Dia menjelaskan, pameran Ajang UMKM 2021 ini juga sebagai bentuk partisipasi dan dukungan Novotel atau grup ACCOR atas upaya peningkatan dan pengenalan UMKM di Kalimantan Selatan.
Adapun pihaknya memfasilitasi UMKM yang ada di Kalsel untuk dapat lebih dikenal secara luas, baik di Kalsel juga bagi tamu Novotel dari luar kota. Pihaknya juga tidak menarik fee apapun dan tidak mengambil keuntungan dari hasil penjualan produk peserta Ajang UMKM 2021 ini, sepenuhnya menjadi keuntungan UMKM tersebut.
Pihaknya berkolaborasi dengan DPD Gerakan Kewirausahaan Nasional Indonesia Provinsi Kalsel yang langsung dibawah Kementerian Koperasi dan UMKM RI Jakarta. Maka UMKM yang berpartisipasi merupakan keanggotan GKN Indonesia Provinsi Kalsel yang perizinan usahanya sudah lengkap. (has)
Editor : Hasby