Paman Birin, Sosok yang Dekat dengan Ulama di Kalsel

    Gemar Melantunkan Ayat-ayat Suci Al Quran

    Sebagai umat Islam, H Sahbirin Noor pria yang akrab disapa Paman Birin, tidak hanya dekat dengan ulama di banua. Anak ‘Sungai Martapura’ ini juga pandai melantunkan ayat-ayat suci Alquran yang dijadikannya pedoman sehari-hari.

    Dibalik kesibukannya, Paman Birin punya kebiasaan yang mana sebelum beraktivitas, Paman Birin menyempatkan untuk membuka Alquran untuk dibacanya.

    Hal itu sering disaksikan sahabatnya, Miftah Koso. Lantunan ayat suci Alquran yang sering dibaca Paman Birin mampu membuat Miftah terharu.

    “Dalam hati saya bergumam Masya Allah, Paman Birin begitu indahnya suara saat mengaji,’’ tuturnya.

    Dikemukakan Miftah, Paman Birin sering mengajaknya rajin-rajin membaca Alquran. Karena termasuk dalam ibadah paling utama di antara ibadah-ibadah lainnya.

    Kata Paman Birin, orang mukmin yang suka membaca Alquran seperti buah manis dan harum. Sementara, bagi orang mukmin yang tidak suka membaca Alquran akan digambarkan seperti buah manis namun tidak harum.

    “Kalau ada orang membaca Alquran dengarkan dan perhatikanlah dengan baik, supaya kita mendapat rahmat,’’ kata Mifta menirukan ‘papadah’ Paman Birin.

    Setiap bulan Ramadhan, ia sering mengikuti Paman Birin mengunjungi masjid maupun mushalla secara diam-diam untuk ikut tadarusan Alquran. “Dalam setiap berbicang pun kepada saya atau teman-teman lainnya, Paman Birin sering membacakan ayat Alquran dan mengupas artinya,’’ tutur Miftah. (*)

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Serah Terima Jabatan, H. Saidi Mansyur dan Habib Idrus Kembali Pimpin Kabupaten Banjar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI