Norwegia membalas satu menit berselang melalui gol Erling Haaland yang memanfaatkan umpan Soerloth. Namun, penyerang 20 tahun itu telah lebih dulu berada dalam posisi offside.
Norwegia terpaksa bermain dengan 10 pemain di menit ke-80 setelah pemain pengganti Kristian Thorstvedt diusir wasit akibat melakukan pelanggaran berbahayanya ke Caner Erkin.
Unggul jumlah pemain, Turki berupaya menambah keunggulan di sisa waktu. Namun, hingga laga tuntas, skor 3-0 untuk skuad asuhan Senol Gunes itu tak berubah.
Susunan Pemain:
Norwegia 4-1-3-2: Rune Jarstein (André Hansen 46′); Julian Ryerson (Jonas Svensson 68′), Stian Gregersen, Kristoffer Ajer, Birger Meling; Fredrik Midtsjoe (Kristian Thorstvedt 68′); Martin Odegaard, Mohamed Elyounoussi (Joshua King 68′), Patrick Berg; Erling Haaland (Morten Thorsby 83′), Alexander Soerloth.
Turki 4-4-2: Ugurcan Cakir; Umut MEras, Caglar Soyuncu, Mert Muldur, Kaan Ayham; Ozan Tufan (Ozan Kabak 86′), Okay Yokuslu; Yusuf Yazici (Caner Erkin 69′), Hakan Calhanoglu, Kenan Karaman (Enes Unal 72′); Burak Yilmaz (Halil Akbunar 86′). (ant)