WARTABANJAR.COM, KOTABARU – Antisipasi maraknya aksi Balapan Liar (Bali) yang sering terjadi pada Bulan Ramadhan, Satlantas Polres Kotabaru rutin melakukan pengawasan dan juga patroli dibeberapa titik di Kabupaten Kotabaru yang sering terjadi aksi balap liar, Rabu (13/4/2022) malam.
Patroli di laksanakan pada sejumlah titik lokasi yang di duga sebagai tempat ajang balap liar yaitu di antaranya Jl. Veteran depan indoor, Jl. M. Alwi, dan sekitar masjid raya Jl. H. Hasan Basri Kabupaten Kotabaru, pukul 01.00 s/d 03.00 wita.
Kapolres Kotabaru AKBP M. Gafur Aditya Siregar. S.I.K, melalui Kasat Lantas Iptu Kukuh Supriandoko mengatakan patroli ini dilakukan untuk antisipasi Balapan Liar dan gangguan Kamtibmas yang sangat meresahkan masyarakat.
”Biasanya pada waktu bulan puasa sekelompok remaja meramaikan kawasan jalan tersebut dengan melakukan aksi balap liar,” kata Kasat Lantas
Untuk itu setiap hari di bulan suci ramadhan personil Sat Lantas, melaksanakan patroli di jalan tersebut dan sejumlah jalan lainnya untuk mencegah aksi balap liar,
”Dengan patroli di sepanjang jalan tersebut maka akan mempersempit ruang para remaja yang akan melakukan aksi balapan liar sehingga stuasi jalan tetap aman dan nyaman untuk dilalui pengguna jalan lainnya,” tandasnya
Dalam kegiatan itu pula Personil Sat Lantas Polres Kotabaru juga menghimbau kepada remaja dan masyarakat agar tertib berlalu lintas pada bulan Ramadhan. (edj)
Editor: Erna Djedi