WARTABANJAR.COM – Dampak pandemi COVID-19 cukup berat, terutama bagi industri pariwisata Indonesia. Kondisi inilah yang kemudian mengharuskan para pelaku industri pariwisata Indonesia terus melakukan berbagai macam inovasi, agar tetap bertahan dan bangkit di tengah pandemi seperti saat ini.
Tren pariwisata Indonesia sekarang ini juga sudah mulai bergeser. Sebelumnya kita bisa dengan bebas liburan ke berbagai destinasi wisata di dalam dan luar negeri, adanya pandemi membuat tren pariwisata berubah. Kini banyak orang ingin liburan yang aman tanpa bertemu banyak orang.
Bergesernya tren pariwisata dan liburan ini sebenarnya masuk akal, tujuannya jelas meminimalisir risiko penyebaran COVID-19. Salah satu solusi liburan aman bersama keluarga di era pandemi yang cukup populer saat ini adalah private picnic.
Apa Itu Private Picnic?
Dikutip dari laman Kemenkeraf, sesuai dengan namanya, private picnic atau piknik pribadi adalah kegiatan liburan piknik eksklusif yang mengutamakan keamanan dan keintiman di era pandemi seperti saat ini.
Bisa dibilang, munculnya tren private picnic adalah salah satu layanan paket wisata khusus yang lebih aman, terlebih bersama keluarga. Sebab, dengan private picnic wisatawan hanya akan bertemu dengan orang-orang yang dikenal, sehingga potensi penularan virus dari wisatawan lain bisa dihindari.
Sekilas mungkin mirip staycation, namun antara private picnic dan staycation sebenarnya cukup berbeda.
Staycation adalah berlibur dengan nyaman dan minim sentuhan dengan banyak orang di lingkungan hotel.