Prakiraan Cuaca Kalsel Sabtu 18 Desember 2021, Waspada Hujan, Petir, Angin Kencang Hingga Banjir Rob

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Prakiraan cuaca Kalsel Sabtu 18 Desember 2021.

    Kalimantan Selatan masih didominasi musim hujan dan banjir rob.

    BMKG merilis peringatan dini, prakiraan cuaca Kalsel Sabtu 18 Desember 2021 masih diwarnai potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat pada siang atau sore serta malam hari di beberapa wilayah.

    Wilayah-wilayah tersebut adalah:

    1. Kota Banjarmasin
    2. Kota Banjarbaru
    3. Kabupaten Banjar
    4. Kabupaten Tapin
    5. Kabupaten Barito Kuala
    6. Kabupaten Hulu Sungai Selatan
    7. Kabupaten Kotabaru
    8. Kabupaten Tanah Bumbu
    9. Kabupaten Tanah Laut
    10. Kabupaten Tabalong
    11. Kabupaten Hulu Sungai Tengah
    12. Kabupaten Hulu Sungai Utara
    13. Kabupaten Balangan

    Sumber data: BMKG

    Data lengkapnya klik di sini: www.bmkg.go.id

    Sebelumnya diberitakan juga bahwa BMKG memperingatkan adanya potensi banjir rob akan terjadi di 23 wilayah di Indonesia dari 18-22 Desember 2021, termasuk Kalimantan Selatan.

    Warga di wilayah-wilayah yang terdampak tersebut diharapkan agar lebih waspada dan berhati-hati.

    (brs)

    Editor: Yayu Fathilal

    Baca Juga :   Pansus DPRD Kota Banjarmasin Bahas Raperda Penyelenggaraan Kearsipan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI