WARTABANJAR.COM, BATULICIN – Pada kegiatan Reses di Desa Sei Danau, Kecamatan Satui, Wakil Ketua DPRD Kalsel, Muhammad Syaripuddin SE, mendapat keluhan terkait banjir akibat aktivitas tambang dari perusahaan.
Bertempat di Gedung Olahraga Bulu Tangkis RT 07, warga yang berhadir pada kegiatan Reses tersebut masing masing menyampaikan aspirasi dan keluhan.
Ada yang menginginkan pembuatan drainase, namun yang lebih banyak adalah terkait penanganan banjir akibat aktivitas tambang.
“Selama kami tinggal disini, banjir memang biasa adanya, tapi itu berasal dari luapan sungai besar dan airnya agar jernih. Namun banjir yang menjadi permasalahan kami disini adalah banjir akibat luapan air dari aktivitas tambang, air bercampur lumpur,” ungkap warga.
Menurut warga, memang pernah ada dilakukan pertemuan dengan pihak perusahaan dan pemerintah setempat, namun belum ada solusi tepat yang bisa mencegah banjir serupa tidak terjadi lagi.
Menanggapi keluhan warga tersebut, Wakil Ketua DPRD Kalsel yang akrab disapa Bang Dhin ini menyebut dirinya akan berusaha melakukan koordinasi, meminta agar pihak perusahaan terkait menyelesaikan permasalahan yang terjadi.
“Saya sudah mendesak pihak terkait agar melakukan kajian, bagaimana caranya agar alur pembuangan air tersebut tidak lagi menimbulkan banjir. Apakah dilakukan pengerukan atau pelebaran, yang jelas hal serupa jangan terulang lagi,” ungkap Bang Dhin.
Selain meminta secara lisan, untuk memenuhi harapan masyarakat tersebut, Bang Dhin juga akan melayangkan Surat Resmi kepada pihak perusahaan. (edj)