Identitas Mayat Pria di Kolong Rumah Jalan Mahat Kasan Gatot Subroto Bantim


    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Warga kawasan Gatot Subroto digegerkan dengan ditemukan jasad seorang kakek tua yang mengapung disebelah rumahnya, di Jl. Gatot Subroto IV, jl. Kayu Manis, Rt.34, Kel. Kebun Bunga, Kec. Banjarmasin Timur, sekira pukul 17.00 Wita, Kamis (21/10/2021)

    Dari informasi yang dihimpun, korban bernama Suriansyah (80), yang merupakan warga setempat.

    Wawan (37), Saksi yang pertama kali menemukan korban mengatakan, tadi sore saya bersama temannya mencari korban namun tidak ketemu, kita hubungi juga tidak bisa.

    “Pas kita mau pergi dari rumah korban, ternyata tubuh korban ada mengapung di air disebelah rumah korban, sudah dalam keadaan tidak bernyawa lagi,” ujar Pria yang juga merupakan teman korban, saat diwawancara wartabanjar.com, di lokasi kejadian.

    Sebelumnya Wawan terakhir kali bertemu korban pada malam sebelumnya, Rabu (20/10) malam.

    “Tadi malam kita masih bertemu dengan korban, dan masih terlihat normal saja,” ucap Wawan.

    “Ketika tadi pagi sekitar jm 9 pagi, saya mampir kerumah korban, pintu sudah dalam keadaan terbuka, kipas angin dan tv dalam keadaan menyala. Lalu saya cari korban namun tidak ketemu, jadi saya kira korban sedang keluar sebentar,” tambah Wawan.

    Karena tidak bertemu dengan korban, lantas Wawan pun beranjak dari rumah korban, namun sebelum pergi ia mengunci rumah tersebut agar tidak terjadi hal-hal yang diinginkan dan meletakan kuncinya di atas pintu.

    “Karena saya memang akrab dengan korban dan juga keluarganya, saya sudah sering mampir kerumah korban, makanya saya tahu letak kunci rumah korban,” kata Wawan.

    Baca Juga :   Puskesmas di Balangan Siaga 24 Jam, Solusi Persalinan Normal bagi Peserta BPJS

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI