Perbaikan Gorong-gorong di Jalan A Yani Km 28 Banjarbaru, Minggu Petang Arus Lalulintas Padat Merayap

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Pengguna jalan dari Banjarmasin ke arah Banjarbaru, melewati Jalan A Yani Km 28 Landasan Ulin, sekitar depan Kantor Basarnas sebaiknya menggambil Jalan Trikora. Pasalnya, arus lalulintas di daerah tersebut padat merayap, Minggu (17/10/2021) petang.

    Informasi awal ada yang menyebutkan, jalan putus. Namun ternyata ada perbaikan gorong-gorong.

    Istimewa : Kondisi Jalan A Yani Km 28 Landasan Ulin Banjarbaru Kalsel, ada perbaikan gorong-gorong

    Relawan Landu, Kang Mus kepada wartabanjar.com menyampaikan, kondisi jalan tersebut sebenarnya bukanlah putus, gorong-gorong masih kokoh. Hanya saja bagian sisi samping nya ada yang terkisis, sehingga pihak proyek melakukan penggantian gorong-gorong.

    “Tidak ambles dan jalan tidak putus. Cuma ada pengerjaan penggantian gorong-gorong, begitu informasi dari pihak proyek tadi,” kata Kang Mus.

    Dia juga menyampaikan, rencananya bagian atas gorong-gorong yang membentang di tengah Jalan A Yani Km 28 Landasan Ulin Banjarbaru Kalimantan Selatan itu mau diaspal.

    Pihak proyek sedang melakukan mobilisasi alat.

    Humas Balai Jalan Nasional Wilayah Kalimantan Selatan, M Efendi ketika dikonfirmasi wartabanjar.com menginformasikan dirinya sedang berada di luar kota. (has)

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Dinas PUPR Kalsel Turun Tangan Atasi Banjir Rob di Banjarmasin

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI