Usia 42 Tahun RSUD H. Boejasin Diuji: Sudah Matang atau Masih Tertatih dalam Mutu Pelayanan?

WARTABANJAR.COM, PELAIHARI – Memasuki usia ke-42 tahun, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) H. Boejasin Tanah Laut berada di persimpangan penting antara kematangan usia dan tuntutan peningkatan mutu pelayanan publik. Momentum hari jadi yang digelar di tengah hujan deras, Rabu (28/1/2026), menjadi simbol refleksi sekaligus ujian kesiapan rumah sakit plat merah tersebut dalam menjawab ekspektasi masyarakat Bumi Tuntung Pandang.

Peringatan ulang tahun ini tak sekadar menjadi ajang seremonial. Hadir langsung dalam kegiatan tersebut, Bupati Tanah Laut H. Rahmat Trianto menegaskan bahwa usia 42 tahun seharusnya menjadi fase evaluasi menyeluruh bagi RSUD H. Boejasin, terutama dalam aspek pelayanan kesehatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Di tengah cuaca ekstrem yang sempat memicu kekhawatiran akan banjir, Bupati mengapresiasi semangat jajaran manajemen dan tenaga kesehatan yang tetap menjalankan agenda dengan penuh dedikasi. Namun, apresiasi tersebut dibarengi pesan tegas agar rumah sakit tidak berpuas diri.

Menurutnya, usia di atas empat dekade adalah masa kedewasaan yang menuntut perubahan nyata, bukan sekadar rutinitas tahunan. Ia mengibaratkan rumah sakit layaknya manusia yang telah matang secara usia, sehingga dituntut mampu bersikap bijak, adaptif, dan progresif.

“Empat puluh tahun ke atas adalah usia matang. Ini waktunya berbenah secara serius dan menyiapkan diri menjadi lebih baik. RSUD H. Boejasin harus terus meningkatkan kualitas, terutama dalam pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” tegas H. Rahmat.

Baca Juga :   Penganiayaan Maut Tabalong Makin Terkuak! Satu Tersangka Baru Naik Pajero Diduga Gunakan Senjata Api

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca