Indonesia Beraksi di Thailand Masters, Sembilan Atlet Tampil Hari Ini

WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Sebanyak sembilan wakil Indonesia mengawali perjuangan pada hari pertama turnamen BWF World Tour Super 300 Thailand Masters 2026 yang berlangsung di Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, Selasa (27/1).

Pertandingan wakil Merah Putih sudah dimulai sejak babak kualifikasi, dengan lima wakil Indonesia berupaya merebut tiket menuju babak utama. Sementara empat wakil lainnya langsung tampil pada babak 32 besar.

Di sektor tunggal putri, Indonesia menurunkan tiga pemain pada babak kualifikasi, yakni Thalita Ramadhani Wiryawan, Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi, dan Mutiara Ayu Puspitasari. Dari tiga pemain tersebut, hanya dua yang berhak melaju ke babak utama.

Peluang duel sesama wakil Indonesia terbuka pada laga final kualifikasi tunggal putri antara Ni Kadek Dhinda dan Thalita Ramadhani, namun keduanya harus lebih dulu melewati laga pertama masing-masing.

Selain tunggal putri, Indonesia juga menurunkan Yohanes Saut Marcellyno pada nomor tunggal putra serta pasangan ganda putra Ali Faathir Rayhan/Devin Artha Wahyudi di babak kualifikasi.

Pada babak 32 besar, empat wakil Indonesia akan langsung memulai pertandingan. Ganda putra Muhammad Rian Ardianto/Rahmat Hidayat menjadi salah satu paling dinantikan karena Thailand Masters 2026 menjadi turnamen pertama mereka pada musim ini.

Pasangan yang mulai dipasangkan pada paruh kedua tahun lalu tersebut mencatat pencapaian terbaik dengan menembus perempat final turnamen Super 750 Denmark Open 2025, serta menutup musim 2025 dengan meraih gelar juara Astana International Challenge di Kazakhstan.

Baca Juga :   Hadapi Barito Putera, PSS Sleman Tekad Lolos ke Liga 1

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca