RI Bisa Tambah Kuota Haji! Komnas Haji Dukung Jalur Laut: Solusi Cerdas atau Tantangan Baru?

WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Wacana mengejutkan datang dari Komnas Haji! Ketua Komnas Haji, Mustolih Siradj, menyebut peluang Indonesia menambah kuota haji semakin terbuka lebar jika pemerintah serius membuka opsi transportasi jalur laut untuk pelaksanaan ibadah haji dan umrah.

Mustolih mengungkapkan, Arab Saudi tengah menargetkan kapasitas hingga 5 juta jemaah pada tahun 2030. Jika jalur laut dibuka, negara pengirim jemaah seperti Indonesia diprediksi akan mendapatkan imbas positif berupa penambahan kuota signifikan.

“Dengan dibukanya jalur laut, kuota jemaah bisa otomatis meningkat. Ini peluang yang harus kita sambut,” ujar Mustolih, Sabtu (12/7/2025).

Menurutnya, Menteri Agama Nasaruddin Umar tengah mengantisipasi lonjakan jemaah masa depan dengan membuka opsi transportasi alternatif. Mustolih menilai langkah Menag tersebut sebagai strategi jangka panjang yang visioner.

BACA JUGA:Dua Jemaah Haji Debarkasi Banjarmasin Masih di Arab Saudi, Kepala Kemenag: 1 Hilang, 1 Sakit

“Saya kira Menag sedang membaca arah masa depan. Kuota haji bisa saja dibuka luas oleh pemerintah Saudi. Maka opsi jalur laut sangat relevan,” tambahnya.

Transportasi Laut: Peluang atau Perlu Perhitungan Ulang?

Meski tampak menjanjikan, Mustolih tak menampik tantangan besar yang menyertai. Salah satunya adalah durasi perjalanan laut yang bisa menghabiskan waktu jauh lebih lama dibandingkan jalur udara.

“Kehidupan hari ini menuntut efisiensi waktu. Jadi kajian mendalam terkait durasi perjalanan sangat krusial,” jelas Mustolih.

Baca Juga :   Menteri PPPA Dorong Optimalisasi Program Makan Bergizi Gratis untuk Gizi Anak dan Pemberdayaan Perempuan

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca