KRONOLOGI Anak Luka Parah di Mulut Kena Benang Layangan, Melintas Bersama Ibunya di Jembatan HKSN

WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN Seorang anak mengalami luka serius di bagian mulut akibat terjerat benang layangan saat melintas bersama ibunya di Jembatan HKSN, Banjarmasin Utara, tak jauh dari Makam Sultan Suriansyah, Rabu sore (9/7/2025).

Peristiwa mengerikan itu terekam dalam video yang diunggah akun Instagram @info_kejadian_banjarmasin. Dalam narasi disebutkan, sang anak harus segera dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani operasi karena robekan cukup dalam di bagian bibirnya.

Netizen Murka dan Prihatin: “Sudah Banyak Jadi Korban!”

Unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar netizen yang menuntut tindakan tegas dari pemerintah. Banyak yang menyuarakan keresahan karena kasus benang layangan melukai pengguna jalan bukan kali pertama terjadi.

BACA JUGA:Heboh Benang Layangan Bikin Mulut Bocah Banjarmasin Sobek, Sejumlah Warganet Ngaku Pernah Jadi Korban Juga

“Asli kada ketuju bener lawan kelayangan ni, benangnya itu lho… melukai orang. Banyak sudah korban,” tulis seorang warganet.

“Ulun aja wahini kada wani lagi lewat atas kalau bawa anak,” komentar lainnya.

“Anak ulun sampai mau dioperasi karena benang kelayangan,” ungkap akun lain dengan nada sedih.

“Tolong Pa @m_yamin_hr, bikin larangan main layangan di kota! Sudah banyak korban. Sekarang sudah ada drone, buat apa kelayangan lagi?” tulis pengguna yang menandai pejabat lokal di kolom komentar.

Layangan di Jalan Jadi Ancaman Serius

Fenomena layangan liar di area jalan raya dinilai semakin membahayakan. Tak sedikit pengguna jalan yang mengaku tak berani lewat Jembatan HKSN lagi, terutama jika membawa anak kecil atau berboncengan.

Baca Juga :   Bupati HST Samsul Rizal Terima Penghargaan Menteri Hukum RI Berkat Komitmen Pos Bantuan Hukum Desa

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca