WARTABANJAR.COM, KUALA KAPUAS – Suasana tenang di Jalan Patih Rumbih, Kelurahan Selat Barat, Kecamatan Selat, Kuala Kapuas, Kalimantan Tengah mendadak berubah mencekam, Rabu (16/4/2025) dini hari.
Sekitar pukul 02.30 WIB, kobaran api besar melahap habis satu unit rumah dinas milik Dinas PUPRPKP Pemkab Kapuas. Rumah yang sehari-hari ditempati oleh Franklin beserta istri dan dua anaknya itu menjadi sasaran amukan si jago merah.
Beruntung, seluruh penghuni rumah berhasil menyelamatkan diri sebelum api menguasai seluruh bangunan.
BACA JUGA:VIRAL! Video Suara Azan Merdu dari Muazin di Hawaii Bikin Warganet Terpukau
Petugas pemadam kebakaran dari Damkar, BPK, dan PMK Gabungan Kapuas bergerak cepat ke lokasi kejadian dan berhasil menjinakkan api sekitar 30 menit kemudian. Meski tak ada korban jiwa, kerugian materiil ditaksir cukup besar karena rumah terbakar hampir total.
Hingga kini, penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwenang.
Peristiwa ini menjadi pengingat akan pentingnya kewaspadaan terhadap potensi kebakaran, terutama saat warga sedang terlelap di waktu malam.(Wartabanjar.com/info_kapuas)
editor: nur muhammad