Begini Semarak Taptu dan Syahdunya Renungan Suci Jelang HUT RI di Batola

    WARTABANJAR.COM, MARABAHAN – Setiap menjelang peringatan HUT Kemerdekaan RI, kerap digelar Apel Taptu (Ketetapan Waktu) dan Renungan Suci di sejumlah daerah di Indonesia. Seperti halnya di Kabupaten Barito Kuala (Batola) Kalimantan Selatan (Kalsel) yang tahun ini dihelat di Taman Makam Pahlawan, Jumat (16/08/2024) malam.

    Di Batola, Apel Taptu sering disebut Apel Pawai Obor. Upacara dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Batola dengan dihadiri Penjabat (Pj) Bupati Dinansyah, S.Sos., MM dan Sekretaris daerah Ir. H. Zulkipli Yadi Noor, M.Sc. Hadir juga Ketua DPRD Saleh beserta anggota, para anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) beserta isteri, pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan undangan lainnya.

    Bertindak sebagai Inspektur upacara Komandan Kodim 1005 Barito Kuala Letnan Kolonel INF Kadirman Gultom S.IP, Perwira upacara Kapten INF M. Sukardi Danramil 1005-07 dan Komandan upacara Lettu INF Suhardi Danramil 1005-10. Apel ditandai dengan penyulutan obor kepada empat perwakilan peserta pawai dari TNI, Polri, Pramuka, dan KNPI.

    Baca juga: Rayakan HUT RI, PLN Donasikan Listrik Gratis Bagi Masyarakat Kurang Mampu

    Seperti dipantau Wartabanjar.com, usai semua obor menyala, para peserta pawai dari pleton pramuka, pelajar, Korpri, Linmas, KNPI, Satpol-PP, Polres, dan Kodim berjalan mengikuti parade Drum Band GMSM dan dikawal Patroli Pengawal. Mereka berkeliling Kota Marabahan dengan rute halaman Kantor Bupati Batola menuju Jl Pangeran Antasari, Tribun Lapangan 5 Desember, Jalan AES Nasution, Jalan Tugu, dan kembali ke halaman Kantor Bupati.

    Baca Juga :   Kadinkes Kota Banjarmasin Apresiasi Penilaian Germas Kalsel di Puskesmas Sei Bilu

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI