WARTABANJAR.COM, HST – Warga Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) diimbau untuk waspada saat beraktivitas di sungai, Sabtu (10/2).
Bupati HST, Aulia Oktafiandi meminta seluruh warga waspada, terutama warga berada di bantaran sungai.
Berikut tiga himbauan bupati HST :
1. Anak-anak yang mandi di sungai harap tetap dalam pengawasan orang tua
2. Dilarang terjun dari atas jembatan saat
mandi di sungai
3. Untuk menghindari penyumbatan & kelancaran aliran sungai jangan membuang sampah ke sungai
“Mari kita jaga anak-anak kita dan kebersihan sungai kita,” pesannya. (atoe)
Baca Juga
Bocah di Pangkalan Bun Diterkam Buaya di Sungai Kumai
Editor Restu