WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Sebanyak lima pemuda pelopor mendapatkan penghargaan dari Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor bertepatan peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2023.
Kelima pemuda beprestasi, yakni adalah juara satu pemuda pelopor bidang pendidikan, bidang sumber daya alam lingkungan dan pariwisata, bidang pangan, dan bidang inovasi teknologi tingkat provinsi tahun 2023.
Satu pemuda lagi adalah peraih juara satu pemuda pelopor tingkat nasional bidang agama, sosial, dan budaya, yaitu Sandy Agustinus.
Kelima pemuda ini diberikan penghargaan dalam momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda di halaman kantor Setda Kalsel Banjarbaru, Sabtu (28/10/2023).
Baca juga: Humas Polri, Dewan Pers, dan Redaksi Media Deklarasikan Pemilu Damai
Selain menyerahkan penghargaan kepada pemuda berprestasi, Gubernur Kalsel juga memberikan bantuan untuk perwakilan wirausaha pemuda pemula.
Sedikitnya ada 70 pemuda di Kalsel yang mendapat bantuan senilai Rp10 juta per orang.
Sahbirin Noor berharap tidak hanya mengukir prestasi, para pemuda di Banua juga diminta untuk ikut serta berperan dalam mengentaskan kemiskinan, kebodohan, dan keterbelakangan.
“Semakin bangkit untuk ikut bersama-sama menghancurkan kemiskinan, kebodohan, dan keterbelakangan,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kalsel, Hermansyah mengatakan dimomentum Hari Sumpah Pemuda, beberapa Pemuda Kalsel berhasil menjuarai tingkat nasional.
“Harapan kita adalah terus bangkit para pemuda di Kalsel untuk menjadi generasi emas di Indonesia yang bergerak,” kata Hermansyah. (ernawati/mc)