WARTABANJAR.COM – Ganda putra bulu tangkis Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri berhasil melaju ke final French Open 2023.
Bagas/Fikri berhasil mengalahkan pasangan China, He Ji Ting/Ren Xiang Yu dengan tiga gim 21-16, 19-21, dan 22-20.
Pertandingan itu digelar di Glaz Arena, Rennes, Prancis pada Sabtu (28/10/2023) malam WIB.
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs He Ji Ting/Ren Xiang Yu (China) 21-16, 19-21, 22-20.
Baca Juga
Banjarmasin dan Banjarbaru Masuk Kota Terpanas di Indonesia
Bagas mengaku bersyukur bisa lolos ke laga final. Laga semifinal yang dijalani menurutnya bak laga final.
“Alhamdulillah, kami tidak bisa banyak berkata-kata. Tapi kami senang, ini layaknya laga final.”
“Saya banyak melakukan kesalahan di akhir gim kedua, setelah itu Fikri mengingatkan saya untuk tidak terlalu memikirkannya. Saya juga berusaha untuk kembali ke permainan terbaik, menahan capek.”
Hari ini dijadwalkan Bagas/Fikri akan bertemu ganda putra senior Denmark, Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
“Besok di final kami pasti bertekad untuk memberikan yang lebih lagi, kami tidak mau mengulang penampilan yang kurang maksimal minggu lalu. Tapi sekarang fokus kami adalah recovery. Pertandingan ketat ini menguras tenaga dan stamina kami.”
Senentara Fikri mengaku bangga dengan perjuangannya lolos ke babak final. Meski sempat kalah di gim kedua.
“Karena sudah terjadi (kehilangan gim kedua), kami coba lupakan saja. Gim ketiga 0-0 lagi. Semangat lagi, fokus lagi. Di akhir gim penentuan juga kami terkejar lagi tapi kami tidak mau menyerah, semangat terus.”