Danrem 101 Antasari Himbau Netralitas TNI di Upacara Peringatan HUT TNI Ke -78

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Ari Ariyanto juga menyampaikan agar seluruh anggota TNI melaksanakan komitmen netralitas TNI.

    Selain itu juga menjalin komunikasi kerjasama dan sinergitas dengan POLRI, kementerian/lembaga dan komponen bangsa yang lainnya.

    “Jaga nama baik TNI dimanapun berada, selalu ingat bahwa tindakan sekecil apapun akan berdampak pada institusi TNI secara umum. Selamat bekerja dan mengabdi untuk nusa dan bangsa,” kat Brigjen Ari Ariyanto.

    Baca Juga

    Relawan Damkar Nyaris Ditikam Oknum Warga Pakai Badik

    Hal ini disampaikan saat upacara peringatan HUT TNI ke-78 dengan tema “TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju” dilaksanakan di lapangan dr Murdjani, Kamis (5/10) pagi.

    Upacara dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor, Danrem 101/Antasari, Brigjen TNI Ari Ariyanto, Danlanud Syamsudin Noor Kolonel Pnb Vincentius Endy, Danlanal Kolonel Laut (P) Agus Setyawan, seluruh unsur forkompinda di wilayah Provinsi Kalimantan Selatan.

    Brigjen TNI Ari Ariyanto sebagai inspektur upacara menyampaikan bahwa TNI telah hadir dan menjalankan amanah sebagai garda terdepan sekaligus benteng terakhir Negara Kesatuan Republik Indonesia selama 78 tahun.

    “Berbagai ancaman, gangguan, hambatan,
    dan tantangan terhadap kedaulatan negara,
    keutuhan wilayah, dan keselamatan segenap bangsa dan tumpah darah telah berhasil diatasi dengan baik,” ujar Brigjen TNI Ari Ariyanto. (nurul octaviani)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Serah Terima Jabatan, H. Saidi Mansyur dan Habib Idrus Kembali Pimpin Kabupaten Banjar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI