Audi Marissa Melahirkan Anak Pertama Secara Prematur, Mengaku Belum Bisa Peluk Bayinya

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Audi Marissa melahirkan anak pertamanya hari ini, Rabu (7/4/2021) pukul 00.21 WIB secara prematur.

    Di usia kandungan 31 minggu empat hari, sang anak berjenis kelamin laki-laki telah dilahirkan melalui operasi cesar.

    Anak pertamanya itu kemudian dinamainya Anzel Maverick Xie.

    Dalam unggahannya, istri dari Anthony Xie ini mengaku sangat bersyukur bayinya sehat, organ-organ tubuhnya baik dan bagus.

    Karena prematur, membuat sang anak harus dirawat di ruang NICU sehingga dia belum bisa memeluk bayinya setelah lahir.

    Dia pun belum bisa mengunggah wajah anaknya karena masih dirawat di dalam inkubator.

    “Mohon doa nya teman2. Bao bao atau Anzel bisa sehat terus dan semangat biar cepet2 bisa dibawa kerumah yaa. Dan dirawat langsung sama mama papanya,” katanya di Instagram.

    Tak lupa dia mengucapkan terima kasih mendalam kepada semua pihak yang telah mendoakan dan mendukungnya seperti suaminya dan tim medis. (brs)

    Editor: Yayu Fathilal

    Baca Juga :   Pasutri di Muara Kaman Kukar Kompak Jadi Pengedar Sabu

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI