63 Jemaah Haji Sakit Dievakuasi dari Madinah ke Makkah

    WARTABANJAR.COM – Secara total Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Madinah telah melaksanakan 18 evakuasi dengan total 63 jemaah haji sakit ke Makkah.

    Jemaah haji yang dievakuasi merupakan jemaah haji yang tidak bisa mengikuti perpindahan ke Makkah bersama kloternya. Mereka tengan sakit dan dirawat di KKHI Madinah atau RS Arab Saudi.

    dr. Rikho Ade Putera, SpJP, FIHA sebagai penanggungjawab evakuasi KKHI Madinah menyampaikan terdapat 6 jemaah haji sakit yang dievakuasi pada tahap akhir dengan menggunakan 2 ambulans dari KKHI Madinah. Keenam pasien ini didampingi oleh dr. Meylia, SpEM, dr. Yanti fitria, SpKJ, Ns. Wahidin Sako, dan Ns. Retno Wulandari.

    “Malam ini kami melakukan evakuasi 6 jemaah haji sakit dengan menggunakan dua ambulans sekaligus. Alhamdulillah evakuasi berjalan lancar dan kondisi jemaah haji stabil,” ujar penanggung jawab evakuasi KKHI Madinah dr. Rikho Ade Putera, SpJP, FIHA.

    Baca juga

    Pencarian Orang Diduga Tenggelam di Sungai Kuin Kembali Dilanjutkan

    Pada kesempatan yang berbeda, Kasie Kesehatan Haji Indonesia Daker Madinah dr. Thafsin Alfarizi menyampaikan apresiasinya atas tenaga medis KKHI Madinah yang sudah berhasil melaksanakan rangkaian proses evakuasi jemaah haji sakit dari  KKHI Madinah menuju KKHI Makkah.

    “Alhamdulillah 63 jemaah haji sakit di KKHI Madinah sudah berhasil kami evakuasi ke Makkah. Saya sangat mengapresiasi upaya tenaga medis yang menjalankan evakuasi sehingga jemaah haji sampai ke Makkah dengan kondisi yang stabil,” tutur dr. Alfarizi.

    Baca Juga :   Jaringan Narkoba Senilai Rp 1,5 Triliun Dibongkar di Bali

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI