WARTABANJAR.COM, CILACAP – Pemerintah telah menetapkan Idul Fitri jatuh pada Sabru 22 Apri 2023, dan Muhammadiyah telah melaksanakan lebaran hari ini Jumat (21/4).
Aliran lainnya juga sudah ada yang merayakan Idul Fitri lebih awal seperti Naqsabandiyah.
Berbeda dengan pemerintah maupun aliran lainnya, penganut Islam Kejawen dan pelestari adat di Desa Kalikudi, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah akan lebaran Idul Fitri pada hari Minggu, 23 April 2023.
Ketua Paguyuban Resik Kubur Rasa Sejati (PRKRS), Nakam Wimbo Prawiro, mengatakan dalam penanggalan Alif Rebo Wage atau ABOGE, tahun ini merupakan tahun He, yang artinya pada tahun He lebaran Idul Fitri jatuh pada hari Minggu.
“Kalau lebaran sini, perhitungan Aboge, ya nanti pada Sabtu malam Minggu. Nanti, kalau adat Abogenya itu yang ada pada hari Minggunya. Ya tahun He ya Hehas Pon,” katanya, Kamis (20/4), dilansir Liputan6.
Nakam menjelaskan karena menggunakan kalender qamariyah atau bulan, maka pergantian hari terjadi pada petang.
Artinya lebaran Idul Fitri Kejawen Kalikudi akan dimulai pada Sabtu pasaran Pon sore, saat tenggelamnya matahari. (berbagai sumber)
Editor: Erna Djedi