WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Piala Menpora 2021 telah melakukan drawing untuk 18 klub sepak bola Tanah Air.
PS Barito Putera, klub kebanggaan urang Banua, berada di grup A bersama empat klub lainnya, yakni Arema FC, PSIS Semarang, PT Tira, dan Persipura Jayapura.
Barito Putera melalui laman resminya menyebutkan, telah resmi bergabung dalam Grup A Piala Menpora 2021
PS Barito Putera resmi tergabung di Grup A Piala Menpora 2021.
Dikatakan, Laskar Antasari akan bersaing dengan empat tim lainnya di grup tersebut.
Seluruh pertandingan Grup A Piala Menpora 2021 akan dimainkan di Stadion Manahan.
PT Liga Indonesia Baru selaku Organizing Committee mengimbau suporter memberikan dukungan dari rumah saja selama turnamen ini.
Barito Putera sendiri saat ini tengah melakukan persiapan Piala Menpora 2021 di Yogyakarta.
Laskar Antasari sudah mulai menggelar latihan perdana, Senin 8 Maret 2021, dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.
Melalui laman Instagram resmi Barito Putera, sejumlah suporter memberikan semangat dan dukungan serta doa untuk tim berjulu Laskar Antasari ini.
“Semangattttt 🔥🔥🔥,” tulis @bakantanupdate.
sopbuntut1988official
“bisa lah yaa lolos dari grup, semangat haram manyarah waja sampai kaputing, dalas hangit balangsar dada🔥💛,” ujar akun @sopbuntut1988official.
Netizen dengan akun @sb.an27 mendoakan Barito Putera selalu meraih kemenangan. “Mudahan langsung gas Poll menang tarus Barito!!,” ujarnya.
Selain doa dan dukungan, sejumlah netizen yang merupakan pendukung Barito Putera juga menanyakan skuad yang akan diturunkan pada turnamen ini.