Tips Beladiri, Cara Melepas Pelukan dari Belakang

    Praktisi Karate & Beladiri Praktis, Harry Budiman

    DIPELUK orang dari belakang secara tiba-tiba tentunya membuat kita kaget. Namun sebelum orang tersebut bertindak lebih jauh, segera lakukan tindakan membeladiri.

    Pelukan dari belakang ada berbagai bentuk, kali ini yang kita bahas adalah bentuk pelukan salah satu tangan memegang tangan lainnya.

    Posisi kedua tangan lawan berada di pinggang kita dan genggamannya di depan perut kita. Sementara kedua tangan kita masih

    Dalam posisi seperti ini ada kelemahan yang bisa kita manfaatkan, namun karena kaget maka bawaannya adalah panik dan bingung sehingga berontak sejadi-jadinya.

    Baca Juga

    11 Orang PSK dan Pembeli Diamankan Sat Pol PP Banjarmasin

    Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan dalam membeladiri, antara lain menggunakan kedua siku kita untuk menghantam wajah lawan.

    Bisa pula dengan menginjak kaki lawan sehingga ia kesakitan dan pelukan melonggar kemudian momen tersebut dimanfaatkan untuk melepaskan diri.

    Jika ingin melumpuhkan lawan, bisa pula dengan mengunci jari tangan lawan. Caranya, ambil salah satu jarinya misal kelingking atau telunjuk.

    Pegang erat jari tadi dan tekuk ke arah punggung tangannya. Lawan kesakitan dan otomatis pelukannya terbuka sehingga memudahkan kita untuk membalik badan untuk berhadapan dengan lawan.

    Segera tambah tekukan jari tadi agar lawan menjadi terduduk karena terbawa posisi kuncian. Dari sini lawan sudah tak berdaya, karena berontak malah bisa mencederainya.

    Lebih jelasnya tentang teknik melepas pelukan khususnya dengan cara kuncian jari, silakan Anda simak video tutorialnya berikut ini :

    Baca Juga :   Juara Piala Super Spanyol, Barcelona Tetap Saja Miskin dan Mau Jual 5 Bintang Utamanya ke Liga Arab

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI