Study Tour ke Bali, Siswa SMP Malah Kesurupan Massal

    WARTABANJAR.COM – Vdeo viral siswa berpakaian SMP duduk, menangis hingga berteriak di halaman parkir pusat oleh-oleh di Bali.

    Berdasarkan keterangan yang tertera, para siswa ini adalah anggota rombongan study tour ke Bali yang kesurupan massal.

    Lokasi mereka mengalami kesurupan ini berada di parkiran salah satu pusat oleh-oleh khas Bali di Gianyar, Senin (12/12/2022).

    Diunggah di akun instagram andreli_48, siswa perempuan ini disebut kesurupan karena dicari oleh “due” alias penunggu dari Pura di Tanah Lot.

    Menurut warga yang berada di lokasi, dari pengakuan para siswa langsung dikatakan mereka dicari oleh “due” dari pura Tanah Lot dan Pengelipuran.

    Hal tersebut dikarenakan para siswi ini telah berlaku kurang patut. Mereka mengambil barang berupa kerang dan dibuang di daerah Batubulan.

    Serta menginjak-nginjak sesajen dan meludahi dengan sengaja. Selain itu berkata tidak senonoh di daerah Pengelipuran.

    “Kerang itulah diminta untuk dikembaikan. Para siswa telah mendapat penanganan dari jro mangku
    setempat,” tulis keterangan dalam video.

    Berikut komentar warganet :

    Rev ** “dlu wktu masih sma mau tour kebali selalu diingatkan sama gru2,jaga tingkah laku jga ucapan
    dimanapun kita berada ,apalagi saat bertamu ditmpat yg diprcayai punya tradisi lebih kental dbndingkan dgn kita krna sejatinya walopun bukan ditmpat2 yg sakral aja kita gak boleh nglakuin hal yg dilarang krna itu bukan tempat kita ,inilah pentingnya berADAB dimanapun.”

    agusay** “jangan sembrono klo di BALI.”

    igawf** “Saya yakin yg kesurupan tersebut adalah sebagai penghantar pesan karena mereka yg kesurupan tersebut peka sementara mereka yg melakukan perbuatan tidak patut tsb bersembunyi dibalik kejadian kesurupan ini.”

    Baca Juga :   Indonesia Dukung Perintah Penangkapan PM Israel Netanyahu dan Yoav Gallant

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI