BREAKING NEWS! Kebakaran Hebat Hanguskan Rumah di Teluk Tiram Banjarmasin, Warga Panik

WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Musibah kebakaran kembali terjadi di Kota Banjarmasin. Kali ini, api dilaporkan melalap kawasan permukiman di Teluk Tiram, Kecamatan Banjarmasin Barat, Kalimantan Selatan, pada Sabtu (31/1/2026).

Peristiwa tersebut menjadi perhatian luas setelah video kebakaran beredar dan viral di media sosial Instagram. Dalam rekaman yang diunggah warganet, terlihat kobaran api besar disertai asap hitam membumbung tinggi dari lokasi kejadian membuat warga panik.

Hingga berita ini diterbitkan, pihak kepolisian maupun instansi terkait belum memberikan keterangan resmi mengenai kronologi lengkap serta penyebab pasti munculnya api.

Petugas pemadam kebakaran dilaporkan telah dikerahkan ke lokasi untuk melakukan upaya pemadaman dan mencegah api merambat ke bangunan lainnya.

WARTABANJAR.COM masih terus menghimpun informasi lebih lanjut terkait jumlah bangunan terdampak maupun adanya korban dalam insiden tersebut.(Wartabanjar.com/nur_muhammad)

editor: nur_muhammad

Baca Juga :   Tanjung Harus Jadi Lokomotif Ekonomi Tabalong! Husnul Habib Tekankan UMKM Wajib Naik Kelas

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca