Mobil Minibus Terbalik di Jorong, Petugas Damkar Berjibaku Evakuasi

WARTABANJAR.COM, PELAIHARI – Sebuah mobil jenis minibus mengalami kecelakaan tunggal hingga terbalik di Jalan A Yani RT 13 RW 03, Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanah Laut, pada Senin (5/12/2025) siang.

Peristiwa ini sempat memicu kemacetan di jalur utama tersebut akibat posisi kendaraan yang menutup sebagian jalan. Laporan musibah ini diterima petugas sekitar pukul 12.30 WITA.

Menindaklanjuti laporan warga, tim dari Pos Damkar Sektor Jorong segera dikerahkan ke lokasi untuk melakukan evakuasi badan kendaraan milik Muhammad Cassel Khadafi tersebut.

Baca Juga Kronologi Remaja 15 Tahun Diduga Tenggelam di Sungai Martapura Pengambangan

Kasat Satpol PP dan Damkar Tanah Laut, Danoe Sulaiman, mengonfirmasi bahwa proses evakuasi berlangsung cukup lama karena kondisi mobil yang mengalami kerusakan parah.

“Anggota piket terima laporan ada mobil minibus terbalik akibat kecelakaan tunggal. Anggota langsung meluncur ke lokasi melakukan evakuasi. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materiil karena mobil rusak parah,” ujar Danoe Sulaiman, Senin (5/12/2025).

Proses evakuasi melibatkan empat personel Damkar dibantu oleh masyarakat sekitar.

Menggunakan peralatan penyelamatan, petugas akhirnya berhasil mengembalikan posisi kendaraan dan membersihkan area jalan pada pukul 15.50 WITA.

Sebagai penutup, Danoe Sulaiman memberikan imbauan tegas kepada para pengguna jalan yang melintasi jalur tersebut agar lebih mengutamakan keselamatan.

“Kami mengimbau kepada seluruh pengendara agar selalu berhati-hati dan waspada, terutama saat melintasi jalur rawan kecelakaan. Pastikan kondisi fisik pengemudi dalam keadaan prima dan kendaraan selalu dalam pengecekan rutin guna menghindari kecelakaan tunggal yang membahayakan nyawa,” pungkasnya.(Wartabanjar.com/Gazali)

Baca Juga :   BREAKING NEWS - Tabrakan Maut Jalur Mantewe Tanah Bumbu, Dua Mobil Diduga Adu Banteng hingga Rusak Parah

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca