WARTABANJAR.COM, LANGKAT – Media sosial kembali dihebohkan oleh sebuah video yang merekam momen menegangkan saat kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, ke posko pengungsian banjir di MAN 1 Tanjung Pura, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Sabtu (13/12/2025).
Dalam rekaman yang beredar luas di Instagram, tampak seorang pria paruh baya nekat menghadang iring-iringan mobil dinas Presiden RI 1 yang tengah melintas di Jalan Tengku Amir Hamzah, Kelurahan Pekan, Kecamatan Tanjung Pura. Aksi spontan tersebut terjadi di tengah pengamanan ketat aparat saat Presiden hendak meninjau langsung kondisi warga terdampak banjir.
Video itu memperlihatkan pria tersebut berdiri tepat di jalur kendaraan, memaksa mobil kepresidenan memperlambat laju. Situasi sempat membuat suasana tegang sebelum akhirnya meski sempat kewalahan petugas pengamanan bergerak cepat mengamankan kondisi dan memastikan perjalanan Presiden tetap berjalan lancar.
Hingga kini, video tersebut terus menuai beragam reaksi dari warganet. Sebagian menyoroti keberanian pria tersebut, sementara lainnya mempertanyakan aspek pengamanan dalam kunjungan kepala negara di lokasi bencana.
Kunjungan Presiden Prabowo ke Langkat sendiri bertujuan untuk melihat langsung kondisi pengungsian serta memastikan penanganan banjir berjalan optimal bagi masyarakat terdampak.(Wartabanjar.com/nur_muhammad)
editor: nur_muhammad

