Beredar Postingan Warga Aceh Minta Bantuan Helikopter ke Malaysia di Tengah Banjir Bandang Melanda

WARTABANJAR.COM, ACEH- Beredar postingan permohonan bantuan dari warga Aceh kepada Malaysia agar mengirimkan bantuan berupa helikopter di tengah banjir bandang yang tengah melanda kawasan tersebut.

Postingan itu diunggah oleh akun @explore_gayo mengatasnamakan Relawan Pemuda Gayo.

Mereka di takarir postingan itu menandai akun Instagram Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim.

“@anwaribrahim_my Tolong Kami Warga Aceh Tengah, Bener Meriah, Gayo Lues, kami terisolir belum ada bantuan di pedesaan terpencil,” ujar akun tersebut.

Mereka menyebut bahwa sedang kelaparan, membutuhkan bantuan helikopter untuk evakuasi.

“Masyarakat Gayo kelaparan, lima hari tidak ada bantuan,” kata mereka, diunggah pada Minggu (30/11/2025).

Sementara itu, pada Sabtu (29/11/2025), bantuan untuk warga Aceh terdampak banjir ini senilai 1 juta ringgit Malaysia dijadwalkan tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang.

Bantuan tersebut berasal dari masyarakat Malaysia untuk penanganan darurat korban banjir dan tanah longsor yang melanda lebih dari separuh wilayah Aceh.

Pemerintah Aceh memastikan obat-obatan itu akan langsung didistribusikan ke daerah terdampak.

BACA JUGA: VIRAL! Video Harrison Ford Semprot Zulkifli Hasan Muncul Lagi di Tengah Sorotan Kerusakan Hutan Usai Banjir Besar Sumatera

Banyak warga di pos pengungsian mulai kekurangan pelayanan kesehatan karena akses fasilitas medis terputus dan sejumlah daerah masih terisolasi.

Gubernur Aceh, Muzakir Manaf, menyebut skala bencana kali ini sangat besar dan penanganannya membutuhkan dukungan cepat dari berbagai pihak.

Baca Juga :   Monica Lewinsky Buka Luka Lama: Trauma, Rasa Malu, dan Penyalahgunaan Kekuasaan dalam Skandal Bill Clinton

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca