WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Laga pada pekan ke-6 Pegadaian Championship 2025/26 mempertemukan Barito Putera vs Persela Lamongan di Stadion Demang Lehman, Martapura, Sabtu (18/10/2025) sore WIB. .
Pertandingan ini jadi pertemuan ke-15 sepanjang sejarah. Barito Putera sukses meraih lima kemenangan, Persela meraih tiga kemenangan, dan enam laga sisanya berakhir imbang.
Laskar Antasari saat ini kukuh di pucuk klasemen sementara Grup 2 Pegadaian Championship 2025/26 dengan raihan 15 poin. Barito Putera menyapu bersih lima laga dengan kemenangan dan tak pernah kebobolan.
Baca Juga Live Streaming Barito Putera vs Persela Lamongan di Vidio.com
Pelatih Barito Putera, Stefano Cugurra, menyebut persiapan timnya jelang melawan Persela Lamongan sudah semakin matang. Tiga poin menjadi harga mati yang harus diraih Barito Putera yang bakal bermain di depan pendukungnya.
“Pastinya harus tiga poin. Persiapan sudah semakin matang jelang melawan Persela Lamongan,” ujar pria yang akrab disapa Coach Teco itu.
Sementara itu, Persela Lamongan saat ini ada di posisi enam klasemen dengan raihan tujuh poin. Persela saat ini belum memiliki pelatih baru sejak berpisah dengan Aji Santoso.
Manajemen harus bergerak cepat mencari pelatih pengganti sebelum duel krusial melawan Barito Putera. Menarik untuk menantikan sosok pelatih anyar dari Persela Lamongan.
5 Pertandingan Terakhir Barito Putera Vs Persela Lamongan
- 18/2/2022 – Persela Lamongan 2-4 Barito Putera
- 29/10/2021 – Barito Putera 1-1 Persela Lamongan
- 4/11/2019 – Persela Lamongan 0-0 Barito Putera
- 22/72019 – Barito Putera 0-0 Persela Lamongan
- 13/3/2019 – Barito Putera 1-1 Persela Lamongan
5 Pertandingan Terakhir Barito Putera
- 10/10/2025 – Persiku Kudus 0-2 Barito Putera
- 4/10/2025 – PSIS Semarang 0-1 Barito Putera
- 27/9/2025 – Barito Putera 5-0 Persipal FC
- 21/9/2025 – Deltras FC 0-1 Barito Putera
- 12/9/2025 – Barito Putera 1-0 Kendal Tornado FC
5 Pertandingan Terakhir Persela Lamongan
- 12/10/2025 – Persiba Balikpapan 0-3 Persela Lamongan
- 6/10/2025 – Persela Lamongan 1-2 Persipura Jayapura
- 29/9/2025 – Persela Lamongan 2-1 Persiku Kudus
- 21/9/2025 – Kendal Tornado FC 0-0 Persela Lamongan
- 15/9/2025 – Persela Lamongan 1-2 Deltras FC
(wartabanjar.com/ileague)
Editor Restu

