Marc Marquez Menangis Haru Usai Kunci Gelar Juara Dunia MotoGP

WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Tangis emosional Marc Marquez pecah di atas motornya usai memastikan gelar juara dunia MotoGP 2025 di Sirkuit Motegi, Minggu (28/9). Finis kedua di MotoGP Jepang cukup untuk mengunci gelar dunia ketujuh sepanjang kariernya.

Momen tersebut menjadi perhatian publik karena memperlihatkan sisi emosional Marquez setelah melewati masa sulit akibat cedera dan keraguan atas kemampuannya kembali ke level tertinggi.

Sesaat melewati garis finis, Marquez mengangkat tangan sebagai simbol kemenangan emosional. Tak lama kemudian ia memperlambat laju motornya, menunduk, menutup kaca helm, dan menangis di lintasan.

Alex Marquez, sang adik, langsung menghampiri untuk memberi pelukan. Para pembalap lain juga ikut memberikan selamat. Tak berhenti di situ, layar LED raksasa di Motegi menayangkan perjalanan karier Marquez, dari masa kejayaan hingga comeback setelah cedera, membuat suasana semakin haru.

Tagar #MoreThanANumber langsung viral di media sosial, menegaskan bahwa Marquez lebih dari sekadar angka di papan klasemen, melainkan legenda hidup MotoGP. Gelar ini menjadi bukti nyata kebangkitannya. Balapan berikutnya akan digelar di Sirkuit Mandalika, Indonesia, pada 3–5 Oktober mendatang. (Wartabanjar.com/berbagai sumber)

Editor: Andi Akbar

Baca Juga :   GILA! Rekening Karyawan Sampai Tampung Rp12 Triliun, PPATK Bongkar Skandal Keuangan Raksasa

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca