Waspada Modus Penipuan Sewakan Rumah untuk Haul Abah Guru Sekumpul

WARTABANJAR.COM, MARTAPURAModus penipuan menyewakan rumah untuk acara Haul Abah Guru Sekumpul ramai di media sosial, Rabu (24/9).

Dikutip wartabanjar.com dari akun wargabanua, seorang jemaah berniat menyewa rumah untuk acara Haul Abah Guru Sekumpul.

Oknum kemudian menawarkan dengan harga Rp 700 ribu dan meminta uang dibayar dimuka Rp 300 ribu.

Baca Juga

Pencurian Meteran Air Pelanggan PDAM di Batola Meresahkan, Dalam Semalam 11 Buah Dilaporkan Hilang

Setelah disanggupi, oknum meminta kembali uang Rp 200 ribu dengan alasan untuk menggelar tahlilan di rumah mertua di Pelaihari.

Jemaah calon penyewa menolak, karena berjanji akan melunasi saat melihat rumah yang disewa saat Haul nanti.

Namun oknum memaksa dan mengancam akan mengalihkan rumah sewaan kepada orang lain.

Jemaah Haul kemudian meminta uang kembali, namun tidak diberikan dan nomor malah diblokir.

“Pagi tu chat sampai sore kadada lagi membalasi, sampai ini nomor ulun (saya) diblokirnya. Ulun kadapapa ai pang ka ai masalah duitnya, cuman.uln sharing wn pian ni, skira kdd korban lain lagi. Soalnya inya (dia) makai nama orang lawan foto urang ka ai.” (Wartabanjar.com/atoe)

Editor Restu

Baca Juga :   Izin Memancing Tak Pernah Pulang! Duka Pelajar 13 Tahun Tenggelam di Sungai Persawahan Batang Alai Utara

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca