“Utamakan keselamatan. Jangan berkendara jika situasi tidak memungkinkan,” pesannya.
Sementara itu, Kepala Bidang Lalu Lintas Jalan Dishub Kalsel, Ihda Wardati, menegaskan pihaknya terus berupaya menekan angka kecelakaan melalui berbagai langkah konkret.
Beberapa di antaranya meliputi pemasangan PJU, rambu peringatan, serta guardrail (pagar pengaman) di titik rawan yang akan dilakukan Dishub Kalsel sesegera mungkin.
”Kami juga rutin berkoordinasi dengan para pemangku kepentingan melalui Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) Kalimantan Selatan untuk memastikan keselamatan pengguna jalan,” pungkas Ihda. (Ikhsan)
Editor: Yayu

