Kapan Waktu Terakhir Puasa Syawal, Cek Pengumuman Kemenag

    WARTABANJAR.COM – Bagi umat muslim puasa sunnah di bulan Syawal dianjurkan setelah melaksanakan puasa Ramadan 1446 H.

    Kementerian Agama (Kemenag) pada Sabtu, 29 Maret 2025 menetapkan 1 Syawal 1446 H jatuh pada Senin, 31 Maret 2025 berdasarkan sidang isbat.

    Jika dikaitkan dengan puasa Syawal, maka dapat dilakukan selama enam hari setelah Idul Fitri, yaitu mulai 2 hingga 29 Syawal 1446 H.

    Baca Juga

    VIDEO – Heboh! Warga Sembuh Usai Minum Air Ajaib, Fakta Sebenarnya Bikin Kaget

    Berdasarkan kalender Hijriyah Kemenag, rentang waktu tersebut jatuh pada tanggal 1 hingga 28 April 2025.

    Namun, bagi yang ingin melaksanakan puasa Syawal selama enam hari berturut-turut, bisa menjalankannya mulai 1 hingga 6 April 2025.

    Bacaan niat puasa Syawal:

    نَوَيْتُ صَوْمَ هَذَا اليَوْمِ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ الشَّوَّالِ لِلهِ تَعَالَى

    Nawaitu shauma hâdzal yaumi ‘an ada’i sunnatis Syawwali lillahi ta’ala.

    Artinya: Aku berniat puasa sunah Syawal hari ini karena Allah SWT.

    Selain puasa Syawal, ada pula puasa Ayyamul Bidh yang dilakukan selama tiga hari setiap tanggal 13, 14, dan 15 dalam kalender Hijriyah.

    Pada April 2025, puasa ini jatuh pada 12, 13, dan 14 April.

    Bacaan niat puasa Ayyamul Bidh:

    نَوَيْتُ صَوْمَ أَيَّامِ الْبِيْضِ لِلّٰهِ تَعَالَى

    Nawaytu shauma ayyâmil bidh lillâhi ta’ala.

    Artinya: Saya niat puasa Ayyamul Bidh, karena Allah Ta’ala.

    (atoe)

    Editor Restu

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI