WARTABANJAR.COM, TANJUNG – Warga Kabupaten Tabalong dibuat geger sekaligus resah atas beredarnya kabar aksi kejahatan berupa penjambretan di wilayah mereka.
Pasalnya, aksi penjambretan itu terjadi dua kali dalam sehari.
Kerugian yang dialami korban pun tidak tanggung-tanggung, puluhan gram emas!
Informasi ini beredar di media sosial Instagram sebagaimana dilihat wartabanjar.com di akun @info_tabalong.
“Hati hati sanak!” tulis akun ini, Rabu (16/4/2025) malam, disertai dengan beberapa keterangan dalam bentuk slide.
Baca juga:TOK! Baim dan Paula Resmi Bercerai, Hak Asuh Anak Jatuh Pada….
Ada 4 slide yang dibagikan akun ini.
Pada slide pertama tertulis: “Info ada orang kana jambret di parak SMP 4 Tanjung Selatan, Tanjung, Tabalong, diperkirakan kisaran 50 gram emasnya, warga Tanta RT 1, Kecamatan Tanta”.
Kemudian slide kedua berisi keterangan : “Untuk pelaku jambretnya di parak SMP 4 Tanjung Selatan, Tanjung, Tabalong, kabur”.
Di slide ketiga akun ini menginformasikan lagi adanya aksi penjambretan di lokasi berbeda.
Kali ini jambret beraksi di depan SDN Kabuau Pamarangan, Tanjung.
Di tempat ini, pelaku menggunakan motor Yamaha Aerox hitam mengenakan jaket hitam dan menggunakan masker.
Pelaku berhasil kabur ke arah Kelua setelah menjambret ponsel korban.
Hingga berita ini ditayangkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian Tabalong terkait kebenaran informasi ini. (Erna Djedi)