WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Tahapan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kota Banjarbaru terus bergerak. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Selatan kini tengah merampungkan persiapan logistik jelang pelaksanaan PSU yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 19 April 2025.
Ketua KPU Kalsel, Tenri, mengungkapkan bahwa sejumlah kebutuhan logistik inti seperti surat suara sudah tiba dan disimpan sementara di gudang KPU Provinsi Kalsel.
BACA JUGA:Kebakaran di Pasar Pembataan Hanguskan Rumah Mantan Ketua RW
“Surat suara sudah tersedia dan untuk pengamanan, logistik sementara kami titipkan di KPU Provinsi,” ujar Tenri saat dikonfirmasi, Rabu (9/4/2025).
Formulir dan Tinta Pemilu Segera Lengkap
Selain surat suara, perlengkapan lainnya seperti sampul, formulir pemilu, dan alat bantu teknis juga telah tiba di Kalsel pada Minggu malam (6/4/2025). Sementara itu, stiker pengaman dan tinta pemilu diperkirakan akan rampung dalam dua hari ke depan.
“Estimasi untuk tinta dan stiker pengaman selesai hari ini dan besok, insya Allah,” lanjutnya.
Untuk bilik suara, sebagian didapat dari hasil peminjaman ke KPU Kabupaten Banjar. Namun, untuk kotak suara, Tenri mengakui ada potensi keterlambatan karena proses sortir dan pelipatan surat suara baru akan dimulai pada 10 April.
Persiapan Teknis
Sebagai langkah lanjutan, KPU Kalsel juga berencana menggelar bimbingan teknis (bimtek) bagi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kota Banjarbaru, yang ditargetkan berlangsung pada Jumat.