WARTABANJAR.COM – Arsenal menunjukkan performa gemilang saat menjamu Real Madrid di leg pertama perempat final Liga Champions 2024/2025. Bermain di Stadion Emirates, London, Rabu (9/4/2025) dini hari WIB, The Gunners menang meyakinkan dengan skor telak 3-0.
Laga yang sarat gengsi ini menjadi panggung bagi Declan Rice, sang gelandang andalan Arsenal, yang mencetak dua gol spektakuler dari skema bola mati. Sementara satu gol lainnya disumbangkan Mikel Merino untuk melengkapi malam sempurna bagi tim asuhan Mikel Arteta.
BACA JUGA:Mau Tahu, Apa yang Membentuk Perjalanan Liga Champions 2024/2025 Makan Seru?
Duel Ketat di Babak Pertama
Real Madrid memulai pertandingan dengan intensitas tinggi. Baru memasuki menit pertama, Kylian Mbappé sudah memaksa David Raya berjibaku menyelamatkan gawang Arsenal dari kebobolan.
Tak ingin ditekan terus-menerus, Arsenal mulai bangkit dan menciptakan peluang pada menit ke-13 lewat tembakan keras Thomas Partey, namun masih bisa ditepis Thibaut Courtois. Sepanjang babak pertama, jual beli serangan terjadi dengan tempo tinggi. Kedua kiper tampil impresif dalam menggagalkan sejumlah peluang krusial.
Declan Rice Jadi Mimpi Buruk Los Blancos
Kebuntuan baru pecah di babak kedua. Pada menit ke-58, Arsenal mendapat tendangan bebas di dekat kotak penalti Real Madrid. Declan Rice tampil sebagai algojo dan melepaskan sepakan melengkung yang tak mampu dijangkau Courtois. Gol indah tersebut membuat seisi Emirates bergemuruh.
Belum puas, Rice kembali mencetak gol dari situasi serupa di menit ke-70. Kali ini, bola meluncur deras ke pojok kanan atas gawang, membuat Courtois hanya bisa terdiam. Dua gol tendangan bebas dalam satu malam menjadi bukti kualitas eksekusi Rice yang luar biasa.

