Dimas Drajad Dipastikan Absen di Laga Persib vs Borneo FC

    WARTABANJAR.COM, BANDUNGDimas Drajad ipastikan absen saat Persib melakoni partai tandang melawan Borneo FC Samarinda Jumat (11/4) mendatang.

    “Mungkin enggak, belum bisa (tampil), daripada nanti saya paksa, makin lama lagi (proses penyembuhannya),” jelas Dimas.

    Ia kembali mewarnai sesi latihan tim setelah cedera menghantam ligamen engkelnya.

    Baca Juga

    Detik-detik Menegangkan! Pemancing Nyaris Disergap Buaya Raksasa di Sungai Cantung Kotabaru

    Kendati sudah bergabung, namun Dimas masih menjalani latihan terpisah, ia dipastikan belum tersedia pada laga pekan ke-28 BRI Liga 1 2024/25.

    Dimas menerangkan apa yang sekarang ia rasakan setelah beberapa hari melakukan latihan joging mencoba memulihkan kondisi.

    Namun ada rasa nyeri yang masih dirasakan. Selasa (8/4) ini Dimas akan kembali melakukan pemeriksaan untuk mencermati proses penyembuhan.

    “Alhamdulillah membaik, kemarin tiga kali latihan jogging ada lebih baik tapi masih ada terasa sedikit, hari Selasa saya akan cek ulang di dokter untuk cek perkembangan engkel saya, setelah itu mungkin latihannya bisa di-push lagi,” kabar Dimas.

    Pemain kelahiran Gresik ini berharap hasil pemeriksaan nanti memperlihatkan progres yang positif hingga ia diizinkan kembali merumput.

    “Ya saya harap setelah lawan Borneo FC, semoga saya bisa berlatih sudah jauh lebih enakan dan saya bisa bergabung di sisa laga dan pastinya saya ingin juara,” harapnya. (atoe)

    Editor Rest

    Baca Juga :   Hasnuryadi Bangga Ilham Romadhona Perkuat Timnas U-17 Laga Piala Asia di Jeddah

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI