BUMDes Lajar Siap Tancap Gas! Warga Antusias Sambut Peluang Baru

    WARTABANJAR.COM, PARINGIN – Desa Lajar, Kecamatan Lampihong, bersiap memasuki era baru ekonomi mandiri dengan membentuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Langkah ini diharapkan bisa menjadi titik balik bagi perekonomian warga, menciptakan peluang kerja, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

    Persiapan serius sudah mulai dilakukan, salah satunya melalui sosialisasi dan diskusi terkait administrasi serta rencana bisnis BUMDes. Acara yang berlangsung di Kantor Desa Lajar pada Senin (24/3/2025) ini menghadirkan perwakilan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Balangan, Plt. Camat Lampihong, serta tokoh masyarakat setempat.

    BACA JUGA:BREAKING NEWS : Pria Ditemukan Tergeletak di Halaman Makeke Jalan MT Haryono Banjarmasin

    Hakim, Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Ekonomi Desa DPMD Balangan, mengungkapkan bahwa dari 154 desa di kabupaten ini, sudah ada 118 desa yang memiliki BUMDes. Ia menekankan bahwa keberadaan BUMDes bukan hanya sekadar proyek, tetapi juga strategi jangka panjang dalam memperkuat ketahanan pangan dan perekonomian desa, sebagaimana diamanatkan dalam Keputusan Menteri Desa Nomor 3 Tahun 2025.

    BUMDes yang dikelola dengan baik bisa menjadi penggerak ekonomi desa. Kami berharap Desa Lajar segera merampungkan persiapan agar dapat ikut berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi daerah,” kata Hakim.

    Plt. Camat Lampihong, Murdiasyah, juga memberikan dukungan penuh terhadap inisiatif ini. Menurutnya, keberhasilan BUMDes bergantung pada sistem pengelolaan yang profesional dan keterlibatan aktif masyarakat.

    Baca Juga :   Bupati Barito Kuala Luncurkan Mudik Gratis via Jalur Sungai, Lihat Pengumumannya di Sini!

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI